iklan yllix

Semrawutnya Bendera Partai di Flyover Kuningan, Warga: Bisa Bikin Celaka

Agus (32), pengemudi ojek online mengeluhkan semrawutnya bendera partai di Flyover Kuningan, Jakarta Selatan. Menurutnya, bendera itu bisa mengganggu pengendara yang melintas di ruas jalan tersebut.

"Was-was juga ya, kadang ada tali bendera yang lepas. Itu yang mengganggu," kata Agus kepada Kompas.com, Senin (15/1/2024).

Menurutnya, bendera itu bisa lepas dan mengenai wajah pengemudi motor apabila angin sedang kencang.

"Takutnya angin sedang kencang, terus kena pengendara motor. Bisa bikin celaka itu," tutur dia.

"Apalagi kalau bambu-bambunya lepas, itu bisa bikin terpeleset kan," tambah Agus.

Selain Agus, Zaenal (47) juga mengatakan hal sama. Menurut dia, bendera partai di flyover Kuningan itu sudah terlalu banyak.

"Sudah terlalu banyak itu. Apalagi angin sedang kencang. Bisa bahaya," jelas Zaenal.

Menurutnya, bendera-bendera itu seharusnya tidak dipasang di flyover. Seharusnya, bendera itu dipasang di pinggir jalan saja.

"Bukan tempatnya, membahayakan dan itu kan fasilitas umum. Harusnya di pinggir jalan saja, jangan di situ," tutur dia.

Pengamatan Kompas.com di lokasi, ratusan bendera partai ini diikat di samping mulai dari akses masuk hingga keluar flyover Kuningan

Jika angin bertertiup kencang, bendera partai ini bisa berpotensi mengenai pengendara motor yang menyalip lewat kiri.

Terdapat juga beberapa ikatan bendera yang kendur karena tertiup angin.

Sumber : Kompas

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel